Disambut Turun Hujan Pertanda Berkah : Cagub De Gadjah Mohon Doa Restu Ke Puri Agung Mengwi



BALI.KOMINFO.CO.ID #
Badung - Bali || De Gadjah Mohon Restu di Puri Ageng Mengwi, Rintik Hujan Turun Usai Sembah Sujud di Pura Taman Ayun.


Calon Gubernur Bali 2024, Made Muliawan Arya, yang akrab disapa De Gadjah, melakukan kunjungan istimewa ke Puri Ageng Mengwi untuk memohon doa restu jelang pemilihan gubernur pada 27 November 2024 mendatang. 

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya De Gadjah untuk mendapatkan dukungan dan restu dari tokoh-tokoh penting Bali menjelang kontestasi politik yang akan datang bersama pasangan calon wakil gubernur Putu Agus Suradnyana (PAS).

Kunjungan silaturahmi tersebut disambut hangat oleh Penglingsir Puri Ageng Mengwi, Ida Anak Agung Gde Agung, yang juga merupakan mantan Bupati Badung periode 2008-2018. Bersama keluarga, Ida Anak Agung Gde Agung menyambut Cagub Mulia dengan penuh keramahan. Kegiatan dilanjutkan dengan upacara muspa (sembahyang) di Pura Taman Ayun.

Usai melaksanakan muspa dan bersujud di depan sanggah, hujan gerimis yang turun seolah menjadi pertanda restu dan berkah bagi calon pemimpin Bali tersebut. 

"Intinya kunjungan saya kali ini adalah untuk silaturahmi dan memohon restu kepada Penglingsir Puri Ageng Mengwi," ungkap Ketua Gerindra Bali itu. 

"Kami sangat bersyukur karena kunjungan kami disambut baik. Banyak masukan berharga dari Ida Anak Agung Gde Agung agar saya tetap rendah hati dan jangan melupakan marwah untuk tetap mengabdi kepada rakyat," tambahnya.

Pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh rasa kekeluargaan ini juga memberikan kesempatan bagi Cagub Mulia untuk mendengarkan nasihat dan masukan dari mantan Bupati Badung tersebut. 

Ida Anak Agung Gde Agung menekankan pentingnya menjaga marwah sebagai pelayan rakyat dan memberikan saran positif untuk duet Mulia-PAS dalam upaya mereka menuju Pilgub Bali.(Bud)