Tanamkan Jiwa Patriotisme Dan Nasionalisme Kepada Siswa : SMK PGRI 4 Denpasar Jadikan Momen HUT Kemerdekan RI Ke-79 Penuh Makna



BALI.KOMINFO.CO.ID #
Denpasar - Bali || Perayaan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 yang dilaksanakan tanggal 17 Agustus 2024, SMK PGRI 4 Denpasar melaksanakannya dengan upacara bendera. 


Usai pelaksanaan upacara bendera, Kepala SMK PGRI 4 Denpasar Drs. I Ketut Suarya, M.Pd dalam pidatonya menyampai pentingnya nilai-nilai kebangsaan kepada para siswa. 

Sekaligus mengajak para siswa untuk terus menggelorakan semangat kemerdaan RI Ke-79, bahkan dalam pidatonya Ketut Suarya dengan senantiasa juga menanamkan rasa patriotisme, nasionalisme serta optimisme yang tinggi kepada para siswa. 

"Sebagai insan pendidikan tugas utama adalah belajar, raihlah ilmu pendidikan setinggi mungkin tanpa pernah mengenal putus asa dan lelah. Dari situ bisa terus ditanamkan rasa patriotisme, nasionalisme serta optimisme yang tinggi," ucapnya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian Piagam dan cendramata kepada para siswa pemenang lomba  yang sudah diadakan sebelum momen HUT Kemerdekaan RI Ke-79. 

Adapun lomba-lomba yang sudah diadakan yakni  lomba nyusun keben, lomba makan kerupuk, lomba masukan paku ke dalam botol, lomba bola dalam kotak, lomba bakiah, lomba tarik tambang, lomba kebersihan kelas, lomba vlog kemerdekan, dan lomba futsal. 

Kegiatan lomba ini juga untuk membangkitkan jiwa patriotisme dan nasionalisme para siswa. Karena pada momen tersebut, para siswa berlomba-lomba untuk bisa menang untuk bisa menjadi juara. 

Sembari menambahkan, ketika pelaksanan lomba menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-79 yang dilibatkan seluruh siswa dari kelas X, XI dan XII yang acara lomba dilaksanakan dari tanggal 14-16 Agustus 2024.

"Semoga tahun depan pelaksanaan menyambut HUT Kemerdekaan RI akan lebih spesial lagi dengan tujuan untuk selalu menanamkan jiwa patriotisme dan nasionalisme kepada para siswa," tambahnya. (Bud)